Kepoin bersama kepo yuks
FOLLOWIndeks

Ini Dia Wasit Laga Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Thailand U-23 di Semifinal SEA Games 2021 yang Keluarkan 4 Kartu Merah

INI dia wasit laga Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Thailand U-23 di Semifinal SEA Games 2021 yang keluarkan 4 kartu merah akan dibahas pada artikel. Seperti diketahui, laga Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Thailand U-23 berlangsung dalam tensi panas.

Ya, karena pertandingan sangat keras, sang pengadil lapanagan pun sampai mengeluarkan empat kartu merah di laga yang berlangsung Kamis, 19 Mei 2022 sore WIB. Skuad Garuda Muda sendiri harus mengakui keunggulan Timnas Thailand U-23 dengan skor 0-1.

Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Thailand U-23

Setelah bermain 90 menit, pertandingan pun berlangsung ke babak tambahan. Weerathep Pomphan, berhasil memecah kebuntuan bagi tim berjuluk Gajah Perang tersebut. Gol-nya di menit ke-93 berhasil membawa timnya unggul satu gol hingga pertandingan selesai.

Selain tensi panasnya pertandingan, ada satu hal yang paling menjadi sorotan. Hal itu adalah ketika Yahya Mohammed Ali Hassan Al Mulla, wasit yang memimpin pertandingan ini, mengeluarkan empat kartu merah sekaligus!

Sontak momen tersebut mencuri perhatian para penggemar sepak bola. Yahya Mohammed mengganjar tiga kartu merah untuk Timnas Indonesia U-23. Sementara, satu lainnya diberikan kepada penggawa Timnas Thailand U-23.

Adapun tiga pemain Garuda Muda yang diusir wasit adalah Firza Andika (120+4’), Ricky Kambuaya (120+5’), dan Rachmat Irianto (120+6’). Sedangkan, pemain Timnas Thailand U-23 yang diganjar kartu merah adalh William Gabriel pada menit ke-120+3.

William Gabriel sendiri mendapat kartu merah usai melakukan protes berlebihan kepada hakim garis. Sementara itu, Firza Andika mendapat kartu merah usai melakukan pelanggaran keras kepada pemain Timnas Thailand U-23 di barisan pertahanan Timnas Indonesia U-23.

Timnas Indonesia U-23

Di sisi lain, Ricky kambuaya dan Rachmat Irianto, mendapat kartu kuning kedua di laga ini. Keduanya, dianggap memicu keributan di lapangan setelah tekel yang dilakukan Firza Andika.

Keputusan Yahya Ali memicu kontroversi banyak pihak. Namun, hal itu sudah terjadi. Untuk diketahui, Yahya Ahli sendiri dikenal sosok wasit yang tegas dan tak segan mengeluarkan kartu bagi pemain.

Dilansir Transfermarkt, Yahya Ali sudah memimpin pertandingan sebanyak 51 kali selama berkarier sebagai wasit sejak 1984. Yahya Ali pun sudah mengeluarkan 207 kartu kuning dan empat kartu merah (belum termasuk laga Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Thailand U-23).

Selain itu, wasit berkebangsaan Uni Emirat Arab (UEA) ini sudah memberikan 24 penalti ketika memimpin pertandingan. Pertandingan di Liga Utama Uni Emirat Arab, menjadi yang paling banyak dimpimpin olehnya, dengan jumlah 46 laga.

Di kompetisi itu, Yahya Ali pun diketahui sudah mengeluarkan 188 kartu kuning dan empat kartu merah. Tak heran, karena Yahya merupakan wasit kelahiran UEA.

Bukan hanya di laga malam tadi saja, Yahya Ali juga pernah memimpin pertandingan Laos vs Mongolia di Kualifikasi Piala Asia U-23. Saat itu, ada lima kartu kuning dan satu penalti yang ia keluarkan di laga itu.